Penyesuaian Event Softnyx Unlimited: Gunbound Single Challenge (3vs3)
Jumat, 02 Desember 2011
0
komentar
"Kk GM daftarnya gimana sich? Gw bingung nih cari temen buat jadi anggota team! Gw kan main di rumah jadi ga begitu kenal sama anak-anak Gundbound lain. Iya kalo temen yang didaftarin itu nanti bisa kompak, kalo ga kompak gimana?"
"Sori min, gw ga bisa ikutan Softnyx Ultimate! Abisnya bingung buat atur jadwal tandingnya. Gw kan udah kerja, sementara anggota team gw masih kuliah. Kasian mereka ga bisa main siang karena gw ga bisa main sambil kerja"
Dear Gunbounders,
Menanggapi beberapa masukan dari para Gunbounders yang menyampaikan kesulitan mereka untuk mengikutiEvent (3vs3) Gunbound Team Challenge seperti yang terungkap di atas. Pihak Softnyx sebagai penyelenggara event amat menyadari hal-hal tersebut dan sangat peduli bilamana ternyata event ini tidak sesuai dengan apa yang kalian harapkan. Oleh karenanya, sebagai solusi terbaiknya, Gunbound Team Challenge (3vs3) akan diubah jadi event Single Challenge.
"Loh koq diganti sih min?? Trus seperti apa tuh sistemnya?"
Sistem pertandingannya tetap 3vs3 tapi timnya tidak terikat. Dan penentuan juaranya dihitung dari ranking tertinggi berdasarkan perolehan Bonus Point (BP) terbanyak. Adapun perinciannya sebagai berikut:
Menang mendapat +100 BP
Kalah mendapat -50 BP
Sengaja meninggalkan permainan mendapat -100 BP
Kalah mendapat -50 BP
Sengaja meninggalkan permainan mendapat -100 BP
Kalian bebas menentukan siapa saja anggota timnya dan bebas bermain kapan saja. Yang terpenting cari BP sebanyak-banyaknya! Gimana, simpel kan? Event Gunbound Single Challenge tidak perlu ada pendaftaran, dan total hadiah tetap 66 juta rupiah.
Juara 1 - Rp. 30 juta
Juara 2 - Rp. 21 juta
Juara 3 - Rp. 15 juta
Mau dapat tambahan bonus BP? Cuma dengan akses servernya saja (Battle Server) kalian berhak mendapattambahan 100 BP setiap jamnya. Untuk kalian yang sudah terlanjur mendaftarkan tim, hadiah reward unlimited tetap diberikan sesuai janji sebelumnya. Dalam event ini, Game Center Reward akan ditiadakan. Jadi sudah mengerti ya tentang perubahan eventnya. Jika masih ada pertanyaan, silahkan kirimkan Q&A dari ID kalian.
Bagi mereka yang penasaran dengan tampilan terbaru dari Launcher Game Softnyx, berikut ini keterangan singkat dari masing-masing Menu:
1. Connect with Facebook; kamu bisa login menggunakan email Facebook milik masing-masing dengan meng-KLIK Game Start with Facebook.
2. Game Start; KLIK ikon ini jika kamu sudah memasukkan ID dan password kamu.
3. Login ID; masukkan ID Softnyx kamu.
4. Password; masukkan Password Softnyx kamu.
5. Recover File; berfungsi untuk memeriksa file kamu jika terjadi kerusakan pada file game Softnyx kamu.
6. Pendaftaran; fitur ini memudahkan kamu untuk mendaftar ID Softnyx.
7. Cash; jika kamu KLIK ikon Cash, maka kamu akan langsung menuju web Softnyx untuk pengisian Cash.
8. Game List; KLIK salah satu game yang ingin kamu mainkan.
9. Facebook; ikon tersebut apabila kamu KLIK, maka akan langsung menuju Facebook Fanpage.
10. Pengaturan; tombol pengaturan untuk mengubah tampilan Window Mode pada game Gunbound (game WolfTeam tidak menggunakan fitur pengaturan).
11. Event yang sedang berlangsung.
0 komentar:
Posting Komentar